Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

18 Tafsir Arti Mimpi Tentang Api Menurut Primbon Secara Lengkap

Arti Mimpi – Tafsir Mimpi adalah sebuah ramalan mimpi yang artinya dipercaya oleh leluhur dan nenek moyang karena maknanya telah diturunkan selama berabad-abad dari generasi ke generasi. Entah siapa yang pertama kali menemukan dan meyakini suatu arti dari mimpi tertentu. Saat ini kita hanya menerima begitu saja tentang apa yang diartikan dari suatu mimpi yang semalam kita alami.
Artikel ini mencoba untuk merangkum kumpulan arti mimpi yang dikumpulkan dari berbagai sumber. Tentu saja tafsir mimpi ini dikembalikan pada para pembaca sekalian mengenai kebenaran akan arti dan maksud dari daftar arti mimpi dibawah ini. Mayoritas dari apa arti mimpi ini adalah ramalan tradisional yang dipercaya oleh kebudayaan yang ada di Indonesia.



Mimpi sebagai bunga tidur terkadang merupakan tindakan dibawah sadar mengenai hal-hal yang kita inginkan atau yang kita takutkan. Bermimpi saat tidur merupakan hal yang penting bagi kesehatan emosional kita. Ketika suatu mimpi begitu kuat dan masih dapat kita ingat pada saat bangun, banyak orang akhirnya penasaran tentang arti mimpi dan ramalan yang terkandung di dalamnya. Dengan bantuan mesin pencari saat ini kita dimudahkan untuk mencari ramalan arti mimpi kita tersebut.
Tentunya arti mimpi tidaklah selalu tepat adanya. Karena apa yang kita alami merupakan kehendak Sang Pencipta Yang Maha Kuasa. Diperlukan kedewasaan berpikir dan iman yang kuat agar kita tidak terombang ambing oleh informasi di dunia maya mengenai multi tafsir mimpi Anda. Mungkin salah satu dalam artikel ini merupakan mimpi yang anda alami malam tadi. Selamat membaca.

Tafsir Arti Mimpi Tentang Api
  • Mimpi menyembah api, maka berarti anda akan melihat setan dalam urusan agama. Jika apinya tidak bergejolak, maka anda akan mendapatkan harta banyak tetapi haram.
  • Mimpi melihat api jatuh di padang tandus dan apinya bergejolak serta membakar setiap yang ada di dekatnya lalu terdengar bunyi yang mengerikan, berarti di tempat anda Mimpi atau tempat yang muncul dalam mimpi itu akan terjadi penyelewengan, kerusuhan dan penganiayaan menurut besar kecilnya gejolak api yang anda lihat di dalam mimpi itu.
  • Mimpi melihat api di suatu tempat (tidak di padang tandus), berarti di tempat yang anda mimpikan itu akan tertimpa wabah penyakit, radang antara empedu dan hati, cacar atau banyak kematian.
  • Mimpi melihat api yang tidak berkobar dan tidak bersuara, tetapi melalap habis sebagian tempat itu, pertanda akan terjadi suatu peristiwa atau penyakit di tempat yang anda impikan itu.
  • Mimpi melihat api turun dari langit, berarti anda akan menemui bahaya atau musibah yang sangat berat daripada penderitaan yang menimpa masyarakat di sekitar tempat anda berada.
  • Mimpi melihat api tidak membakar suatu tempat yang ada dalam mimpi, artinya ada perselisihan hebat namun tidak menimbulkan malapetaka.
  • Mimpi melihat api yang berasap, berarti persengketaan yang akan timbul tidak seberat dengan peristiwa yang ada pada mimpi sebelumnya (nomor 6).
  • Mimpi melihat api dari suatu tempat dan melambung naik ke langit, berarti masyarakat di sekitar anda atau di tempat yang anda impikan itu banyak yang berbuat durhaka dengan cara berbuat berbagai macam dosa maksiat.
  • Mimpi menyalakan api untuk menghangatkan badan sendiri atau orang lain, artinya anda memprakarsai suatu urusan yang bermanfaat bagi diri sendiri maupun bagi orang lain. 10) Mimpi menggoreng daging di atas api, artinya anda akan terlepas dari gunjingan orang lain. Jika daging itu dimakan, anda akan mendapaikan sedikit rejel Jengan cara susah payah.
  • Mimpi melihat api membakar pakaian, atau sebagian anggota badan, artinya anda akan tertimpa sesuatu musibah yang berhubungan dengan anggota badan.
  • Mimpi melihat api yang bergejolak, artinya anda akan terkena musibah, mungkin berurusan dengan penegak hukum.
  • Mimpi melihat api saja, tanpa bergejolak atau berkobar, sebagai firasat bahwa anda akan tertimpa sakit jatuh sakit.
  • Mimpi memakan api yang tidak bergejolak, bermakna anda telah memakan harta anak yatim, baik disadari atau tidak.
  • Mimpi memakan api yang bergejolak, pertanda anda akan mendapatkan kesulitan karena pembicaraan anda yang tidak dipikirkan sebelumnya.
  • Mimpi terkena api atau menyalakan api, berarti anda sedang menjadi pergunjingan orang lain dengan pembicaraan yang berbau fitnah.
  • Mimpi seakan-akan ada api yang menyala di tangannya, merupakan firasat bahwa anda akan tertimpa kesulitan atau bencana yang berasal dari penguasa atau pimpinan anda.
  • Mimpi melihat api jatuh pada toko atau tempat usaha anda, berarti cara anda bekerja banyak mengandung keharaman, misalnya bohong dan curang dalam jual beli (ada unsur haram).


Search Populer
  • mimpi melihat api kompor
  • mimpi melihat api menurut islam
  • arti mimpi kebakaran menurut islam
  • arti mimpi melihat api di dapur
  • arti mimpi melihat kebakaran hutan
  • arti mimpi melihat orang terbakar api
  • mimpi api menurut islam
  • arti mimpi tubuh terbakar

Posting Komentar untuk "18 Tafsir Arti Mimpi Tentang Api Menurut Primbon Secara Lengkap"